Pesan Ibadah ASN Kalteng: Bekerjalah Seperti untuk Tuhan, Bukan untuk Manusia

KHABAR, PALANGKA RAYA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terus memperkuat pembinaan karakter ASN melalui kegiatan pembinaan mental dan kerohanian. Rabu, 14 Oktober 2025, Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah berkolaborasi dengan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Ibadah Oikumene ASN Kristen/Katolik di Aula Dinas Ketahanan Pangan, Jalan Willem A.S. No.9, Palangka Raya.

Pembinaan Mental ASN Wujudkan Integritas dan Pelayanan Tulus

Kegiatan ini bertujuan membentuk pribadi ASN yang berintegritas, berkarakter teladan, dan memiliki semangat pelayanan yang tulus kepada masyarakat.
Kepala Dinas TPHP Provinsi Kalteng, Rendy Lesmana, yang diwakili oleh Plt. Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, Nina Ariani, menegaskan pentingnya pembinaan rohani dalam kehidupan ASN.

“Pembinaan mental dan kerohanian ini bertujuan membentuk karakter ASN Kristiani yang kuat, bersikap jujur, rendah hati, dan berorientasi pada pelayanan kepada masyarakat sebagai wujud nyata iman dalam tindakan,” ujarnya.

Nina juga mengingatkan bahwa ASN tidak hanya bekerja untuk memenuhi kewajiban, tetapi juga mengabdi kepada Tuhan dan negara.
Sebagai instansi teknis di bidang pertanian, ASN diminta berperan aktif bukan hanya dalam pekerjaan teknis, tetapi juga memperkuat nilai-nilai spiritual sebagai dasar dalam menghadapi tantangan kerja.

Renungan: Bekerja dengan Hati untuk Tuhan

Dalam ibadah tersebut, Ketua Majelis Resort GKE Palangka Raya Hulu, Agustinus Bamonturu, membawakan renungan rohani dengan mengutip Kolose 3:23 dan Pengkhotbah 3:22.
Melalui firman itu, ia mengingatkan ASN agar bekerja dengan segenap hati, bukan semata-mata untuk manusia, tetapi untuk Tuhan.

“ASN diingatkan bahwa pekerjaan dan pengabdian yang dijalankan sehari-hari bukan hanya untuk memenuhi kewajiban kedinasan, melainkan sebagai bentuk ibadah kepada Tuhan,” tutur Agustinus Bamonturu.

Ia berharap ASN Dinas TPHP dan Dinas Ketahanan Pangan Kalteng dapat bekerja dengan integritas, dedikasi, dan sukacita sehingga menjadi teladan di tengah masyarakat.

Ibadah Oikumene, Tradisi 39 Tahun yang Memersatukan

Salah satu pensiunan Dinas Ketahanan Pangan Kalteng, Kristian Tamus, menyampaikan apresiasinya atas keberlanjutan tradisi ibadah Oikumene yang telah berjalan sejak tahun 1985.
“Ibadah bagi ASN Kristen ini awalnya diadakan setiap Jumat pada awal bulan dan menjadi cikal bakal Ibadah Gabungan ASN Provinsi Kalteng,” ujarnya.

Kristian menggambarkan perkembangan ibadah Oikumene sebagai mozaik yang mempersatukan dalam keberagaman.
“Benang-benang pemersatu secara individu mungkin berkurang, namun kita percaya akan lahir generasi baru yang rela menjadi perekat pemersatu selanjutnya. Saat ini Oikumene Dinas TPHP telah berusia 39 tahun,” ungkapnya.

Menguatkan Semangat Pelayanan dan Kebersamaan ASN

Melalui pembinaan mental dan rohani ini, ASN diajak memperkuat integritas moral dan semangat melayani dengan kasih dan kerendahan hati.
Ibadah juga menjadi wadah untuk memperdalam spiritualitas agar ASN mampu menyeimbangkan tanggung jawab kedinasan dengan panggilan iman.

Selain itu, keberagaman budaya dan bahasa di antara ASN Pemprov Kalteng tidak dianggap penghalang, melainkan kekayaan yang patut disyukuri.
Hal ini sejalan dengan filosofi Huma Betang yang menjunjung tinggi nilai kebersamaan dalam perbedaan.

Pemimpin pujian Oikumene, Goalter Zoko, menutup ibadah dengan lagu pujian dalam tiga bahasa — Dayak, Batak, dan Indonesia — sebagai simbol persaudaraan dan persatuan di tengah keberagaman.

(IS-TPHP) | Edt: EK

Layanan Publik Kalteng Akan Berubah Total, Ini Bocoran dari Sekda!

Bisa Kuliah Gratis di 32 Universitas? Ini Jawaban dari Pemprov Kalteng!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *